5 September 2012

Prediksi Kebenaran Tobi atau Obito

Kali ini kami akan memposting tentang  prediksi  kebenaran Uchiha Obito atau Uchiha Tobi. Kita pasti bertanya-tanya tetang Tobi atau Obito sebenarnya, walaupun di Naruto chater 599 telah di ungkap tapi masih memiliki banyak misteri yang belum terungkap. Berikut penjelasanya.

   1.   Kenapa Obito masih hidup? Menurut kami ada orang yang menyelamatkannya. Kemungkinan besarnya adalah Uchiha Madara. Kenapa? Karena yang mengetahui rahasia-rahasia tentang Klan Uchiha dan rahasia lain hanyalah Madara. Mungkin saja Obito di selamatkan oleh  Uchiha Madara dan mendidik Obito dan mengatakan semua rahasia. Buktinya Tobi bisa mengendalikan Rinnegan dan Kyuubi no Yooko  dan rahasia yang lain, itu bukti bahwa Uchiha Madara telah mendidik Obito.  Kenapa uchiha Madara masih hidup? Karena ketika Madara melawan Hokage 1, Madara mengambil sel dari Hokage 1 dan mungkin Madara meneliti sel Hokage 1 untuk menyembuhkan dirinya, mungkin dengan sel Hokage 1, Madara dapat hidup lebih lama. Karena Hokage 1 bisa menyembukan diri tanpa menggunakan segel tidak seperti Tsunade (Naruto chapter 578). Dan kemudian di sempurnakan oleh Kabuto seperti yang di tanya madara “Apa yang telah engkau lakukan pada ku?” mungkin Kabuto telah menyempurnakan tubuh Madara seperti halnya yang di lakukan pada Yamato oleh Orochimaru. Sehingga Madara menjadi lebih kuat (Naruto chapter 560). Dan di Naruto chapter 560 juga, seolah-olah Madara dekat dengat Tobi, buktinya baca gambar di bawah ini.


Dimana yang telah disebut Dia oleh Madara dan Kabuto adalah Tobi atau Obito.
22.      Kenapa Madara menyelamatkan Obito? Karena Madara masih memiliki dendam yang sangat besar  pada desa Konoha dan ingin membalas dendamnya dan membuat dunia era baru. Karena Madara mengingat bahwa ia tidak lama lagi akan mati. Jadi Madara memilih Obito, karena Obito juga berasal dari Klan Uchiha dan juga korban dari perang dan pada saat Madara mendidik Obito, dia masih kecil sehingga mudah untuk dipengaruhi.

33.      Kenapa Obito menjadi jahat? Mungkin karena Madara telah berhasil mempengaruhi Obito seperti Obito mempengaruhi Sasuke. Dengan mengatakan bahwa Obito adalah Madara supaya Sasuke percaya. Oleh karena itu Itachi sengaja memberikan Sasuke kekuatan untuknya supaya Sasuke tidak dipengaruhi oleh Obito.

44.      Apa yang penyebab luka atau kerutan di muka Obito? Karena bekas tertidih batu ketika Obito masih satu tim dengan Yondaime. Lalu Madara mengobati luka Obito yang parah dengan menggunakan sel Zetsu (sel yang sama dengan hokage 1)  yang telah diambil dan dikembangkan olehnya. Buktinya ketika saat melawan Hokage 4 dan saat melawan 2 anak buah Danzo, sebelum Danzo melawan sasuke. Tangan Obito sempat putus, lalu dapat kembali seperti semula. Menurut kami Zetsu lebih duluan diciptakan oleh Madara dari pada mendidik Obito, Karena Zetsu pernah mengatakan Tobi masih muda dan sisi yang lainnya mengatakan Obito adalah anak yang baik (Bisa baca di Daftar anggota Akatsuki Wikipedia). Bukti lain bahwa Obito memiliki sel Zetsu (sel yang sama dengan Hokage 1) yaitu pada saat Tobi atau Obito mengambil Rinnegan dari Nagato, Obito pertama harus menyingkirkan Konan, sehingga ia menggunakan jurus Izanagi.


55.      Mayat siapa yang ada di makam Obito? Menurut kami itu adalah sebuat makam yang tidak ada isinya, di buat hanya untuk mengenang korban yang gugur dalam peperangan juga untuk menutupi rahasia bahwa Obito masih hidup. Jadi dalam makam Obito adalah manyat orang lain.

66.      Mengapa jutsu Obito lebih hebat dari pada Kakashi? Karena Kakashi bukan asli dari keturunan Klan Uchiha, yang mengakibatkan mata sharingan Kakasi tidak sehebat Obito. Dan apa bila Kakasi terlalu lama menggunakan Mangekyo Sharingan, Kakashi akan banyak menghabiskan cakra. Berbeda dengan Obito yang asli dari Klan Uchiha dan mungkin saja Obito telah mengambil mata Madara sehingga mata sharingan mangekyo Obito tidak akan buta walau pun telah di gunakan.  Dan bagaimana dengan cara Obito mendapatkan mangekyo? Menurut kami tidak harus mesti dengan membunuh seseorang yang sangat dekat. Kenapa? Karena Madara, adiknya dan Kakashi mendapatkannya dengan latihan yang sungguh-sungguh. Mungkin karena Itachi mengatakan demikian kepada sasuke, supaya sasuke semakin dendam, sehingga dia tidak akan menyianyiakan waktu untuk latihan.


77.      Itu Cuma jasad Obito tapi rohnya Uchiha Shishui? Menurut kami itu karena ketika kyubi di munculkan oleh Tobi si Itachi mesi kecil. Umur Itachi kan sama dengan Uchiha Shishui. Jadi itu tidak mungkin.


Naruto Chapter 502

18.      Ketika Tobi lawan Hokage 4 adalah Madara? Itu bukan, ini buktinya
Naruto Chapter 502


19. Mungkin itu Uchiha Kagami yang mengambil matanya Obito, Soalnya matanya diambil Danzo? Itu tidak mungkin karena Uchiha Kagami seumuran dengan Hokage 3 dan Danzo, sedangkan ketika lawan Hokage 4, Tobi mesih remaja. Zetsu juga mengatakan Tobi mesih muda (Bisa baca di Daftar anggotaAkatsuki Wikipedia) dan di Naruto Chapter 599, Tobi tidak setua Hokage 3.

Naruto Chapter 481


Mungkin masih banyak lagi misteri-misteri yang lain. Ini hanyalah sebuah prediksi jangan merasa tertipu apa bila kebenaran Obito telah terungkap dengan benar. Jadi apabila ingin mengatakan prediksi kalian sendiri. Silahkan komen di bawah ini. Terimakasih.

22 komentar:

yupz Gan...
we emang pro tobi itu obito
tpi sewaktu mlwan minato(hokage ke 4)emang nya obito udh sebesar itu..

Menurut saya mungkin saja,,,
Karena kakashi dan Gai sudah remaja pada saat itu atau mungkin karena kostum yang di gunakan Tobi yg membuat Tobi nampak lebih besar dari yang lain dan atau juga efek dari sel hokage 1 yang belum sempurna ketika Madara meneliti...

Terimakasi atas kunjungannya...

aku setuju.. obito itu tobi.. dan menurut ku yang melawan hokage 4 itu bukan obito,tapi mungkin orang lain.. hanya prediksi je..

Jika orang melawan Hokage 4 itu bukan Obito...
Kenapa jutsu Tobi ketika melawan Hokage 4 sama dengan Tobi yang sekarang?
Kan tidak mungkin ketika lawan Hokage 4 mata Obito di pinjam sama orang lain dan kemudain di kembalikan lagi....

Terimakasih atas kunjungannya...

gag mungkin itu obito...
cz saat melawan akatsuki konan tobi sempat melakukan izanagi pada mata kannanya shingga dampaknya menjadi buta...
kalau obito itu mata kanannya sudah diberikan oleh temannya yaitu kakashi....
gag mungkin donggg obito mempunyai mata sharinggan dua...???

tobi memang obito,persamaan sharingan kakashi n obito adalah mengirim benda ke dimensi lain(jutsu ruang dan waktu,'kamui'),hanya saja kamui kakashi belum sempurna karena dia bukan keturunan uciha.dan saat melawan hokage 4,tu obito remaja,di liat dari usia kakashi yg udah remaja.kebenaran obito memiliki dua mata,kalian bisa liat saat tobi ingin mengambil mata shisui di mayat danso.di lemari belakang obito terdapat banyak sekali mata clan uchiha.kemungkin obito menggunakan salah satu mata tersebut.

Jadi tobi yang melawan Yondaime hokage it memangnya siapa menurut kalian yang pasti?

Menurut kami itu adalah Uchiha Obito. Memang pada saat itu dia terlihat lebih besar, karena pada saat itu dia sudah beranjak remaja. Bukti lainnya adalah jutsu yang dia gunakan pada saat melawan Yondaime sama dengan jutsu yang dia gunakan sekarang.
Terima kasih banyak atas komentarnya.

namun apa tidak janggal,seorang obito yang masih remaja sanggup melawan Yondaime hokage yang begitu hebat, dan siapa tau adaa orang yang memnpunyai jutsu yang sama tetapi mungkin dengan dimensi yang berbeda, dan rasanya aneh kalau seorang remaja sanggup mengendalikan kyubi, terlalu hebat untuk seorang remaja.

Menurut kami itu Obito, Mengapa Obito bisa sanggup melawan Yondaime dan bisa mengendalikan kyubi? Karena yg menyelamatkan Obito adalah Uhciha Madara dan kemudian di ajarkan untuk sebagai penerus Madara...
Karena hanya seorang yg mengetahui cara mengendalikan kyubi yaitu Mandara...
Bukti kalau Obito di slamatkan oleh Madara? Karena yang mengetahui rhasia sebanyak itu hanya mandara, munkin saja Madara mengatakan semua rahasia untuk melanjutkan misinya yg smpat tertunda...
Dan bukti lain bahwa ketika Tobi melawan Yondaime adalah Obito...
Coba anda nonton video Naruto Shippuden 168(ketika naruto bertemu dengan ayahnya,di situ telah di katakan oleh Yondaime....

Untuk lebih jelas anda bisa baca artikel yg ada di atas atau komentar..

wah mungkin yg dibalik topeng waktu tobi lawan minato bukan obito kali gan masa klo obito dia bisa ngelawan minato sih yg speednya gila dan harusnya kan obito waktu umur segitu mungkin masih se naruto

Highspeednya minato kan bisa di atasi dengan jutsu dimensi yang dimilikinya, and kalo madara yg jadi gurunya kan enggak mustahil bisa ngajarin obito utk ngalahin highspeednya minato. ingat madara it gan bkn org biasa, edo tensei pun bisa dipatahkannya.

Tobi /Obito kan waktu melawan minato pakek tubuhnya Zetsu gan jadi Obito kelihatan lebih besar...
.
kalo gak pakek tubuhnya Zetsu pasti obito kalah karna tubuhnya obito hancur lebur bahkan madara gk bisa ngobati nya......

Obito jahat kan bukan karena madara tapi karena dia melihat kakashi melalaikan tugasnya yaitu untuk menjaga Rin...
.
Malah kakashi yg mbunuh rin dengan tanganya sendiri didepan mata obito ...........

Admin hebat yah? banyak betul prediksinya. . . . :)
Kapan admin ngasi prediksi lagi? Jadi gak sabar nih nunggunya. Thanks Before :)

Menurut q dia adlah UCIHA OBITO. Krna d naruto capther 610. Obito melepaz topengnya and berdua bersama Madara yg d bangkitkan oleh EDO Tensei.

tu sih mnrut q... PEACES...

Yuhuu...Tobi adalah Uchiha Obito...ak dah baca manganya, tapi episode berapa saya lupa...kenapa Obito masih hidup cz di selamatkan oleh Madara dengan bantuan Zetsu, knpa kakasi dan obito punya mangekyou saringan yg sma cz mata kakasi n obito sama, dan aktif bersamaan karena obito melihat Rin dibunuh Kakashi...ini menjawab juga kenapa Kakashi bisa membangkitkan Mangekyou Sharingan.

Sejak Kakashi di berikan Sharinggan oleh Obito berumur 9 Tahun
Dan Kakashi menjadi Anbu umur 15 Tahun
Jadi yang melawan Hokage ke 4 Itu Obito

Uchiha Madara yang sekarang sebenarnya memang Uchiha Obito atau juga Tobi yang merupakan teman Hatake Kakashi sewaktu kecil. Setahuku sich seperti itu, semua temen-temenku juga mengatakan seperti itu... .
kunjungi balik blog saya ya gan di
http://nurulhedayat.blogspot.com

meskipun memang Obito itu Tobi maksud dari pengarang cerita Naruto memang ingin membuat orang penasaran dan semakin berbelit-belit.

Yg melawan minato itu obito buktinya kakashi guy kurenai anko genma asuma dll sudah remaja

Post a Comment